17MA Khusnul Khotimah yang beralamat di Desa Manis Kidul, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan, Jawa barat mengadakan study tour yang salah satu agendanya adalah mengunujungi kampus Universitas Islam Sultan Agung (UNISSULA) Semarang. Dalam rangkaian kunjungannya UPT Perpustakaan UNISSULA/ Cyber Library menjadi salah satu objek tujuan utama kunjungan para siswa di Unissula.

Dalam kunjungannya ke UPT Perpustakaan UNISSULA para siswa dipekenalkan pada aspek-aspek layanan perpustakaan yang terdapat di UPT Perpustakaan Unissula yang antara lain adalah ; layanan Multimedia, layanan Sirkulasi (Peminjaman dan Pengembalian), layanan Referensi dan layanan lainnya yang terdapat di UPT Perpustakaan Unissula. Kunjungan dalam rangka study tour ini diikuti oleh 230 siswa dan 10 guru pendamping. Setelah berkunjung ke UPT Perpustakaan Unissula diharapan para siswa dapat mengenal perpustakaan yang menjadi salah satu Icon perpustakaan terbaik di Indonesia baik dari segi pelayanannya, desain interior dan kelengkapan koleksi yang dimiliki.