UPT Perpustakaan UNISSULA bekerjasama dengan FPPTI (Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Indonesia) Jawa Tengah mengadakan Seminar Internasional Perpustakaan & MUSDA FPPTI Jawa Tengah dengan tema “Innovation, Transformation, and Best Practice in Library Services” yang akan diadakan pada tanggal 8 Maret 2017 pukul 08.30 – 16.00 WIB di UPT Perpustakaan UNISSULA lt.3. Dengan keynote speaker Dr. Nor Edzan Che Nasir beliau adalah Kepala Perpustakaan di Perpustakaan UM Malaysia, sedangkan untuk pembicara seminar ada 3 pembicara yaitu Imam Budi Prasetiawan, S.S ( Ketua FPPTI (Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Indonesia) Pusat), Dr. Taufik Abdul Gani, M.Eng.Sc. (Kepala Perpustakaan UNSYIAH Aceh), Muhammad Qomaruddin, M.Sc., Ph.D. (Kepala Perpustakaan UNISSULA).
Bagi yang ingin mendaftar dapat menghubungi Laela (08985550726), Kiki (089506343317), Alam (085228876675) dengan kontribusi Rp 350.000.-. Fasilitas yang akan didapatkan peserta yaitu sertifikat, seminar kit, coofe break & lunch, snack, goody bag, door prize, souvenir, dan bagi 100 pendaftar pertama akan mendapatkan Jurnal Libraria. Jadi, ayoo buruan daftar sekarang !