Tepat bulan Oktober 56 tahun lalu, UPT Perpustakaan UNISSULA mulai dirintis pendiriannya. Seiring perkembangan dari masa ke masa, sampailah UPT Perpustakaan UNISSULA di usia yang dianggap sudah memiliki banyak pengalaman yang dilaluinya. Dalam rangka memperingati milad UPT Perpustakaan UNISSULA ke-56, digelar acara Grand Final Pemilihan Duta Baca Tahun 2024.

Kegiatan ini berlangsung pada hari Selasa (1/10) di Aula Lantai 3 UPT Perpustakaan UNISSULA. Kegiatan pemilihan duta baca ini telah berhasil menumbuhkan rasa antusias mahasiswa terhadap pengetahuan literasi dari banyaknya mahasiswa yang menjadi peserta dari berbagai fakultas yang ada di UNISSULA. “Harapan kedepannya adalah kalau tidak ke perpustakaan itu kita yang rugi” ungkap Wakil Rektor 2, Dedi Rusdi, S.E., M.SI., Akt., CA. Sejumlah mahasiswa yang memiliki minat dan antusias terhadap ajang Pemilihan Duta Baca 2024 telah memenuhi persyaratan yang wajib dilengkapi sebelum proses seleksi. Adapun proses seleksi dilakukan dengan berbagai tahapan, meliputi penilaian pengetahuan peserta mengenai pemahaman literasi, penguasaan materi public speaking, penampilan (sikap, cara berpakaian, cara berkomunikas), dan pengaitan nilai-nilai Birul Walidain dengan literasi.

Pemilihan Duta Baca di UPT Perpustakaan UNISSULA telah menjadi agenda rutin yang dilakukan setiap tahun dengan harapan bahwa kunjungan seluruh sivitas akademika ke perpustakaan selalu bertambah dan untuk mendorong budaya literasi di lingkungan UNISSULA. Kepala UPT Perpustakaan UNISSULA, Dr. Moh. Aris Siswanto, S.H., M.H. mengatakan bahwa “Dengan momentum pemilihan duta baca berharap bahwa duta baca itu berfungsi dengan baik dan maksimal. Sehingga orientasi pengunjung atau pembaca di perpustakaan UNISSULA semakin banyak. Duta baca harus meningkatkan kemampuan literasi sehingga bisa menjadi magnet ke seluruh sivitas akademika untuk sering berkunjung ke perpustakaan UNISSULA”.

Dari sejumlah peserta yang mendaftar, kemudian dipilih menjadi 10 orang finalis yang diundang hadir saat Grand Final. Adapun dewan juri yang memberikan penilaian yaitu Dr. Moh. Aris Siswanto, S.H., M.H., Dr. Ida Musofiana, S.H., M.H., dan Dr. Achmad Arifullah, S.H., M.H. Akhirnya terpilihlah 2 mahasiswa yang memiliki kriteria sesuai pilihan dewan juri yaitu Abdul Ghofur, mahasiswa semester 3 dari Fakultas Agama Islam dan Pingqi Meila Cahyani, mahasiswi semester 5 dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Mereka resmi menjadi Duta Baca Perpustakaan UNISSULA tahun 2024. Dalam kesempatan yang sama, disematkan penganugerahan Duta Baca kategori dosen tahun 2024 kepada Dr. drg. Kusuma Arbianti, M.M, dari Fakultas Kedokteran Gigi.

Selain kegiatan tersebut, dalam kesempatan Milad Perpustakaan UNISSULA ke-56 dilaksanakan juga apresiasi kepada para pemustaka dalam dua kategori, yaitu pemustaka teraktif pinjam buku dan pemustaka teraktif mengunjungi perpustakaan. tonton keseruannya disini: